Thursday, November 8, 2012

Cerita dongeng anak | Kisah si Badu Anak Nakal Dan Pohon Mangga Tua.

Cerita Anak - Kisah si Badu Anak Nakal Dan Pohon Mangga Tua. Alkisah ada sebuah desa yang dikenal dengan kampung mangga disebuah negeri antah berantah, kenapa desa itu disebut kampung mangga, sudah pasti desa tersebut terkenal dengan hasil buah mangga yang sangat manis dan harum sekali. Tak jarang banyak sekali orang dari kampung tetangga yang datang untuk membeli mangga dari kampung mangga yang sangat terkenal manis dan harum itu.

Selain terkenal dengan kampung mangga, ternyata di kampung mangga ada sebuah pohon mangga yang sudah sangat tua sekali. Mangga yang dihasilkan oleh pohon tua itu sangat manis, sehingga pohon tua itu sangat disukai oleh warga kampung mangga bahkan dirawat dengan baik.

Pada suatu hari ada seorang anak yang sangat terkenal nakal di desa itu, Badu namanya. Badu terkenal sangat nakal di kalangan teman-teman sekolahnya, Badu sering sekali bolos sekolah dan tertangkap basah sedang mencuri mangga dari pohon seorang tetangganya.




Suatu hari, setelah bel pulang sekolah, badu mengajak teman-temannya mencuri buah mangga dari pohon mangga tua yang ada di pinggiran desa. Teman-temannya mengetahui kalau pohon yang ditunjuk badu adalah pohon mangga tua yang sangat dirawat oleh warga kampung mangga, namun Badu tidak mengetahuinya.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Sangat kesal karena tidak ada teman yang menemaninya untuk memetik mangga, akhirnya Badu nekat berangkat sendiri ke pohon mangga tua siang itu.

Sesampainya disana Badu melihat betapa mudahnya mangga-mangga manis itu dipetik, karena sangat dekat sekali jaraknya dari tanah. Kemudian badu meloncati pagar yang mengelilingi pohon mangga tua itu.

"Heran aku, pohon mangga setua ini kok tidak ada yang memetiknya?", gumam Badu melihat pohon mangga tua.

Ternyata Badu tidak mengetahui kalau ternyata Pohon mangga itu tidak boleh sembarangan kalau ingin memetiknya. Ada sebuah pantangan yang tidak boleh dilanggar oleh warga kampung mangga jika ingin memetik mangga dari pohon mangga tua itu, yaitu pohon mangga tua hanya boleh di petik jika meminta ijin kepada kepala adat yang ada di kampung itu. Itulah sebabnya teman-teman Badu tidak ada yang mau menemani Badu memetik mangga dari pohon tua itu.

Memang dasar Badu anak yang nakal, dia tidak menghiraukan larangan teman-temanya, ia malah nekat memetik beberapa buah mangga dari pohon mangga tua itu.

Beberapa hari kemudian, warga kampung mangga dikejutkan oleh kejadian yang aneh, mereka menemukan pohon mangga yang mereka tanam di depan rumah mereka menjadi kering semua. Spontan mereka kaget dan berkumpul di depan rumah kepala adat kampung itu.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

"Ada seseorang yang telah lancang memetik mangga dari pohon mangga tua yang ada di pinggir kampung", nada kepala adat sangat marah sekali. Semua warga kampung saling berpandangan satu sama lain, "siapa ya" mereka bergumam.

Tak ada satupun yang mengaku, sampai akhirnya kepala adat berkata, "Hanya ada satu cara untuk mengetahui siapa yang telah mencuri mangga dari pohon mangga tua itu, dia akan merasakan sakit perut yang amat sangat 7 hari setelah ia memakan mangga itu, dan sampai akhirnya ia tidak bisa ditolong lagi."

Badu yang mendengar kutukan pohon mangga seperti tersambar petir di siang hari, sontak dia langsung melompat kedepan kerumunan para warga, "Aku...aku..aku yang memetiknya pak.." Teriak Badu sambil terisak-isak menangis. "Tolong jangan sampai kutukan itu terjadi kepada aku", Pinta Badu kepada kepala adat sambil menunduk dan mencium kaki kepala adat.

Akhirnya setelah mengakui kesalahannya, kini si Badu sadar bahwa ia telah melakukan hal yang salah. Danj kutukannya berhasil dicabut. Kini Badu menjadi anak yang baik dan tidak mencuri mangga dari pohon tetangganya lagi.

Hikmah dari dongeng anak kali ini adalah janganlah kita mengambil yang bukan hak kita serta patuhilah norma-norma yang ada disekeliling kita, jangan pernah mengabaikan hal yang sekecil apapun yang ada di sekeliling kita karena bila dilanggar akan fatal akibatnya. Mari hidup dengan penuh kejujuran dan kedamaian.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.

Monday, October 15, 2012

Cerita Dongeng Anak | Petani Jagung Yang Beruntung

Cerita anak kali ini diawali di sebuah desa yang sangat kering, hiduplah seorang petani jagung yang sangat sabar dalam menjalani hidupnya. Di desa yang sangat kering itu, jarang sekali hujan yang turun disana hingga bisa dihitung berapa kali hujan yang turun dalam setahunnya. Petani tersebut tinggal disebuah bukit hutan jati yang meranggas daun-daunnya. Desa tersebut hanya dihuni oleh beberapa kepala keluarga karena banyak penduduk yang sudah berpindah ke desa lain akibat kekeringan yang melanda desa itu.

Pada suatu hari, petani tadi hendak jalan ke kebun jagung yang berjarak puluhan kilometer dari rumahnya. Dalam perjalanan dia menemukan sebuah pohon jati yang nampak miring. dia berhenti sebentar di pohon jati tersebut sambil memperhatikan dengan seksama. Ternyata dibawah pohon jati ada sebuah kendi yang berisi air.


Karena merasa sangat haus, sang petani tadi sangat ingin meminum air yang ada di dalam kendi tersebut. Namun karena sadar kalau air itu mungkin ada yang punya, akhirnya si petani tadi mengurungkan niatnya, kemudian ia melanjutkan perjalanannya kembali.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Setelah beberapa kilometer berjalan, petani tadi menemukan sebongkah emas yang sangat mengkilat dari kejauhan, tergopoh-gopoh si petani berlari ingin melihat benda apa yang sangat mengkilat tadi, ternyata setelah di dekati, petani tadi sangat terkejut melihat ada sebongkah emas yang sangat besar. Petani itu sangat tergiur dengan emas tadi, tapi terlintas kembali di benaknya bahwa barang tersebut bukan miliknya, "mungkin saja ada orang yang kehilangan emas ini", ditaruhnya kembali emas tadi, kemudian petani tadi kembali berjalan.

Hingga sebelum sampai di kebun jagung miliknya, petani tadi melihat sebuah ranting yang menghalangi jalan yang dilaluinya, dengan susah payah ia memindahkan ranting yang cukup besar tadi ke pinggir jalan.

Sesampainya di kebun jagung, si petani beristirahat di sebuah pohon yang cukup rindang daunnya. Tanpa disadari ternyata pohon tersebut adalah pohon yang belum ia lihat sebelumnya. Ia pun terkejut dan bertanya di dalam hati. "Bagaimana mungkin di daerah yang tandus begini ada sebuah pohon yang sangat rindang?", ia pun mengelilingi pohon tersebut sambil terheran melihat pohon tersebut.

Tiba-tiba terdengar suara, "Wahai petani, kau sangat jujur dan baik hati. Aku sangat menghargai sikapmu yang sabar dan tidak mengambil yang bukan milikmu. Kini engkau boleh menikmati semua yang ada di kebun jagung mu ini". Terkejut sekali petani mendengar suara tersebut, ia bertanya-tanya apakah ia dalam mimpi.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Kemudian ia bergerak ke kebun jagungnya dan mulai mencabuti jagung yang sudah bisa dipanen olehnya. Alangkah terkejut si petani mendapati jagungnya sangat bagus sekali, karena selama ini panen jagungnya sangat mengecewakan, banyak jagung yang kering dan bongkolnya kecil serta banyak yang busuk. Si petani pulang dengan senang dan gembira mendapatkan hasil panen yang bagus hari ini

Hikmah dongeng anak kali ini adalah jangan mengambil sesuatu yang bukan hak kita, jika kita tetap bersabar dan terus berusaha, pasti suatu saat kita akan mendapatkan balasan yang setimpal dengan kebajikan yang kita kerjakan.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.

Tuesday, July 31, 2012

Dongeng Kancil Petani Dan Buaya

Si kancil yang licik dan cerdik adalah tokoh favorit di blog dongeng anak indonesia ini. Sebagai tokoh dongeng anak yang sering membuat petani sangat marah ketika si kancil mencuri ketimun, juga membuat sang buaya lemah tidak berdaya ketika di tipu oleh kelicikan si kancil. Nah Kali ini si kancil akan mendapatkan

Suatu pagi, pak petani sedang menanam biji ketimun di belakang rumahnya. Lalu datanglah si kancil menemui pak petani tersebut. "Selamat pagi, pak?", kata si kancil. Mendengar kancil datang, spontan saja si petani marah dan mengusir si kancil. "Apa yang ingin kau lakukan diladang milikku?" tanya si petani kepada si kancil. "Oh, maaf pak petani kalau aku mengagetkan, kedatangan ku kemari adalah ingin melihat bagaimana cara menanam biji ketimun, pak", kata si kancil.


"Tidak perlu kau lihat cara menanam biji ketimun ini, sebab nanti pasti kau curi ketimun yang sudah masak" kata petani kepada si kancil. "Ah, masak tidak percaya pak, kedatangan ku kemari untuk belajar bercocok tanam, sebab aku sudah jera mencuri ketimun milik bapak".

Walaupun si kancil berusaha membuat petani percaya bahwa dirinya tidak akan mencuri lagi, dan ia ingin sekali bertanam ketimun namun akibat ulah kancil yang suka mencuri ketimun, akhirnya kancil tidak mendapatkan ilmu dari petani itu bagaimana bercocok tanam ketimun.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Kemudian si kancil pergi menuju sungai dan bertemu dengan buaya. Buaya juga termasuk korban sikancil yang sering di perdaya oleh kelihaian dan kelicikan tipu daya si kancil. Melihat kancil mendekat, buaya langsung menghardik si kancil. "Hai kancil, ada apa gerangan kau datang ke rumah ku?" Tanya si buaya. Kancil melihat buaya sedang santai dengan memakai baju berbahan wool yang sangat bagus menjadi sangat tertarik untuk belajar membuat baju dari wool yang dipakai oleh buaya.

Buaya tetap tidak percaya perkataan si kancil, dan si kancil berlalu menjauhi buaya. Dengan penuh penyesalan akhirnya si kancil mencoba merenung dan berfikir apa yang terjadi. Ternyata si kancil faham bahwa perbuatan buruknya membawa keburukan juga bagi dia. Barang siapa yang menabur kebaikan pasti akan menuai kebaikan dan barang siapa yang berbuat jahat pasti orang lain akan berbuat jahat kepada kita.

Akhirnya keesokan harinya si kancil belajar menanam biji ketimun sendiri hingga pada akhirnya bisa panen dan membawa hasil panennya kepada si petani. Pak petani sangat kaget menerima ketimun yang sudah masak dan sangat senang kepada si Kancil. Bagitu pula si kancil mencoba membuat baju serta topi dari bahan wool untuk diberikan kepada si buaya. Dan akhirnya buaya serta pak tani menjadi sangat menyenangi si kancil yang sudah berubah untuk tidak nakal dan mencuri lagi.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Hikmah dari dongeng anak indonesia ini adalah janganlah berbuat kejahatan jika kita tidak ingin orang lain jahat kepada kita. Apa yang kita tanam pasti akan kita tuai pada suatu saat, dan pastikan kita menanam kebaikan kepada orang lain sehingga orang lain mau berbaik sangka kepada kita.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.

Monday, July 30, 2012

Cerita dongeng anak | Kisah Bunga Kembang Sepatu Raksasa

Dongeng anak indonesia kali ini bermula dair sebuah kerajaan di negeri antah berantah. Dahulu kala ada seorang raja yang bernama raja Diandras, Raja ini sangat arif dan bijaksana dalam memimpin kerajaannya. Sampai suatu saat raja mengalami sakit yang parah, berpuluh-puluh tabib dari negeri seberang didatangkan dari negeri seberang untuk mengobati penyakit sang raja, namun tidak satupun yang berhasil mengobati dan menyembuhkan penyakit sang raja. Akhirnya diadakan sayembara kerajaan yang di umumkan di tengah alun-alun kerajaan.

Sayembara itu berbunyi, barang siapa yang bisa menyembuhkan penyakit raja, akan diberikan hadiah, jika ia (pemenang sayembara) adalah laki-laki maka ia akan diangkat menjadi pangeran sebagai pengganti raja kelak, dan jika ia perempuan maka ia akan dijadikan permaisuri raja.



Setelah itu berdatanglah para tabib dan orang pinta dari segala penjuru negeri, ada yang datang dengan menggunakan perahu melintasi lautan ada pula yang menyebrang sungai, ada pula yang menggunakan kesaktian dengan terbang diatas awan.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Namun semua peserta sayembara yang datang untuk mengobati sang raja akhirnya gagal untuk menyembuhkan raja. Hingga pada suatu hari datanglah seorang pemuda masuk kedalam istana.

Sesampainya dipintu istana, pemuda itu disambut oleh 2 orang penjaga pintu gerbang istana yang berbadan tinggi dan tegap. "Berhenti kisanak, ada tujuan apa engkau hendak memasuki istana raja", tanya penjaga kepada pemuda itu. Dari penampilannya pemuda itu tampak sangat lusuh, bajunya compang-camping dan mukanya kotor serta tubuhnya sangat bau sekali.

"Aku ingin menemui raja dan ingin menyembuhkan baginda raja", kata pemuda itu sambil membungkuk dan menunjukkan sebuah bungkusan kepada para penjaga. Sontak para penjaga langsung tertawa terbahak-bahak mendengar perkataan pemuda itu. "Haahaha..bagaimana mungkin kau bisa menyembuhkan raja, sedangkan kau saja tampak jorok dan mirip seperti orang sakit, haha", kata penjaga sambil tertawa memegangi perut mereka.

"Tapi raja kalian sedang sekarat, apakah tidak boleh hamba menyembuhkan baginda raja?", sontak langsung para penjaga langsung melotot mendengar perkataan si pemuda tadi. "Hei anak muda, lancang sekali kau berkata raja kami sedang sekarat!", "Oh ya silahkan saja engkau lihat sendiri, bukannya sayembara ini diadakan untuk menyembuhkan raja?".

Mendengar keributan yang terjadi di pintu gerbang, salah satu perdana menteri kerajaan menghampiri, "Ada apa gerangan, wahai pengawal?". Tanya sang menteri kepada penjaga.

"Ini tuanku, ada anak muda yang ingin mengobati sakit baginda raja Diandras, tapi dari penampilannya dia sangat tidak meyakinkan". "Baik, bawa masuk dia kedalam istana", kata sang menteri.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Singkat cerita si pemuda ini masuk kedalam istana, kemudian ia memberikan sebuah isyarat kesembuhan kepada sang Raja. "Baginda raja, maafkan hamba yang telah lancang masuk kedalam istana raja, tetapi ijinkan hamba memberitahukan bahwa sakit baginda raja hanya bisa diobati oleh bunga kembang sepatu raksasa, dan bunga itu hanya bisa diambil oleh orang yang paling jujur di kerajaan ini".

Sehari setelah pemuda itu datang, keesokan harinya berbondong-bondong rakyat keraajaan itu mendatangi bunga kembang sepatu yang ada di dalam hutan, tak satupun bisa menghampiri bunga tersebut.

Sampai akhirnya ada seorang kakek tua, datang dan memetik bunga kembang sepatu tanpa ada halangan yang berarti. Si kakek lalu dibawa dan diboyong oleh pengawal istana dan memberika obat yang berasal dari kembang sepatu untuk diminum oleh sang Raha Diandras.

Dan akhirnya rajapun sembuh, dan sikakek tidak meminta satupun hadiah yang ditawarkan oleh sang raja, hanya ada satu permintaan sang kakek, yaitu ia ingin raja tetap memerintah negeri ini dengan lebih arif dan bijaksana lagi. Raja kemudian meneteskan air mata, ia tidak mengira di negeri ini masih ada orang yang ikhlas memberikan bantuan tanpa mengharapkan imbalan.

Akhirnya sang kakek diangkat menjadi penasihat raja, dan raja Diandras pun kembali memerintah sebagai raja di negeri yang adil, damai dan sentosa bagi rakyatnya. Hikmah dari dongeng anak kali ini adalah kita harus menjadi pribadi yang jujur dan sederhana. Sebab dengan kejujuran maka semua kebaikan akan datang kepada kita.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.

Sunday, July 29, 2012

Dongeng Anak Indonesia | Iis Anak Yang Pandai dan Rajin Bekerja

Ini adalah dongeng anak indonesia yang bercerita tentang seorang anak yang terlahir dari keluarga miskin di tengah kota. Namun sang anak tidak mau menyerah begitu saja terhadap keadaan yang menimpa orang tuanya. Mereka hidup dengan sederhana bahkan boleh dibilang pas-pasan. Apa yang mereka dapatkan habis dimakan hari itu juga dan mereka harus bekerja keras untuk esok harinya.

Adalah iis seorang anak yang sangat pandai dan rajin serta suka bekerja. Sehari-harinya selepas ia pulang sekolah, ia langsung pulang kerumah dan mengganti baju lalu langsung ia menuju tetangga yang menjual es teh manis. Ia membantu menjual es teh manis tadi keliling kampung bersama teman-temannya. Tidak itu saja iis juga membantu menunggui toko kelontong milik saudaranya.



Ketika ia melayani pelanggan toko itu, ia sangat senang sekali dan bermimpi punya toko kelontong sendiri yang ia kelola. Dari situlah ia mulai belajar berniaga dari saudaranya tersebut. Ia belajar bagaimana mengelola aliran uang yang ada di toko tersebut.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Tidak cuma senang berjualan, ternyata iis juga senang dengan musik, tak jarang ia sering dengan teman-teman sebayanya berkeliling kampung untuk mengamen, jiwa seni-nya berasal dari sang Bapak yang dulunya adalah penambuh gendang di kampung. Sekali lagi iis bermimpi ketika ia dewasa ingin bisa memiliki alat musik sendiri dan bermain menghibur orang banyak.

Tidak hanya berjualan es teh manis keliling kampung, terkadang ia harus berjualan di dalam kereta jurusan Bogor, dan pada sorenya ia pulang ke kota. Tidak saja berjualan es teh manis, ia juga pada hari libur menjajakan koran dari pagi buta. Buatnya apa yang ia kerjakan tidak cuma bisa menambah uang jajan dan ongkos sekolah, akan tetapi ia sungguh bercita-cita untuk menjadi seorang pebisnis yang sukses pada suatu saat nanti.

Ibunya tidak mengetahui kalau iis sering berjualan es teh manis keliling kampung bahkan harus naik kereta untuk menjual es teh manis dan koran paginya. Iis juga rajin membantu ibunya untuk mengantarkan jahitan ibunya ke pasar PSPT untuk di obras. Ia pun berniat untuk membelikan mesin obras kepada ibunya kelak nanti jika ia dewasa.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Baginya apa yang ia lakukan untuk mendapatkan uang bukan semata-mata untuk kesenangan akan tetapi untuk bisa membantu orangtuanya yang hidup serba kekurangan, namun itu tidak menyurutkan niatnya untuk bisa menjadi seorang yang sukses kelak ia besar nanti.

Sahabat yang sangat dekat dengan iis adalah Oyong. Oyong juga berasal dari keluarga yang sederhana, semangat mereka sama yaitu ingin membantu kehidupan keluarga mereka. Mereka menjual es teh manis di kereta bersama, menjual koran bersama, Mereka sangat akrab sekali sehingga seperti keluarga.

Sehingga ketika mereka dewasa, mereka berpisah dan tidak pernah bertemu kembali. Kini iis bisa membelikan ibunya mesin obras yang pernah diimpikannya kelak nanti ketika ia sudah bisa bekerja.

Hikmah dari Dongeng anak indonesia diatas adalah kita harus punya impian besar yang bisa kita buktikan pada suatu saat. Dengan berani bermimpi kita akan bisa menaklukan hidup ini. Dan dengan cita-cita yang tinggi kita bisa mendapatkan apa yang kita inginkan dengan kerja keras tentunya.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.

Saturday, July 28, 2012

Dongeng Anak Indonesia | Cerita Si Kupik Kupu-Kupu Kecil

Dongeng anak indonesia kali ini akan bercerita tentang seekor kupu-kupu kecil yang baru saja berubah, dari yang tadinya seekor ulat menjadi kupu-kupu. Kupu-kupu kecil ini bernama Kupik. Kupik yang sebelumnya seekor ulat senang sekali bermain bola bersama teman-temannya di lapangan rumput yang hijau. Kupik si ulat sangat senang bermain bola dari pagi hari sampai petang. Baginya tak ada hari yang dilewatkan tanpa bermain bola bersama teman-temannya.

Sampai pada waktunya si Kupik harus berubah menjadi seekor kepompong dan pada akhirnya berubah menjadi seekor kupu-kupu. Teman-teman kupik sangat kehilangan kupik yang sudah beberapa hari tidak bermain bola bersama mereka.

Ternyata si Kupik sering melamun dan termenung di rumah, akibat sekarang ia harus memiliki sepasang sayap di belakang badannya. Ibu si Kupik melihat tingkah si Kupik yang tidak seceria hari biasanya bertanya kepada si Kupik. "Kenapa kau tidak bermain bola bersama temanmu, Kupik?," "Apa yang sedang kau pikirkan saat ini?" tanya ibu Kupik kepada Kupik yang sedang menatap langit.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

"Aku heran bu, kenapa aku menjadi kupu-kupu, kenapa aku tidak menjadi ulat saja selamanya, lihat aku, Bu, kini aku tidak bisa bermain bola lagi bersama teman-temanku, karena aku harus terbang kesana kemari tanpa bola", sedih sekali hati Kupik yang kini sudah menjadi kupu-kupu.

Mendengar perkataan Kupik, si iBu mencoba membesarkan hati si Kupik. "Kupik, kau harus bangga dengan sayapmu, kini kau bisa terbang kesana kemari dan tidak lagi berjalan dengan badanmu ketika kau masih menjadi ulat, dan pastinya sayapmu pasti akan berguna nanti". Sang ibu menyuruh Kupik bermain bersama teman-temannya kembali.



Kupik langsung bangkit dari duduknya, ia langsung membusungkan dadanya, ia yakin kalau kini ia harus menjadi kupu-kupu yang bermanfaat bagi makhluk lain. Ia lalu pergi menemui teman-temannya yang masih duduk-duduk di pinggir lapangan.

"Hei teman-teman, kenapa kalian tidak bermain bola?" tanya si Kupik. "Kami tidak ada teman yang bisa bermain bola sepintar kau Kupik" keluh salah satu teman Kupik. "Baiklah ayo kita main bola lagi, dan kali ini aku akan bermain diatas kalian, karena aku tidak mungkin lagi bermain bola di tanah".

Akhirnya mereka bermain bola dengan senang. Sampai pada akhirnya bola yang ditendang oleh teman Kupik sangat keras dan tersangkut di sebuah pohon yang tinggi dan tidak ada yang bisa memanjat pohon.

Si Kupik melihat bola tersangkut di pohon yang tinggi langsung terbang menuju bola tadi, dengan sedikit usaha akhirnya bola tadi berhasil diturunkan oleh si Kupik.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

"Hore...hore..bolanya sudah jatuh lagi, mari kita main bola lagi" Sorak sorai teman Kupik sangat senang sekali akhirnya bisa bermain bola kembali.

"Hmm...ternyata benar apa yang dikatakan oleh ibuku, bahwa sayap ini pasti akan berguna suatu saat" gumam si Kupik bangga dengan sayap yang ia miliki saat ini.

Hikmah yang kita ambil dari dongeng anak Indonesia kali iini adalah bahwa kita harus mensyukuri oleh apa yang telah kita miliki sebagai pemberian Tuhan yang Maha Pencipta. Apa yang kita punya sesungguhnya adalah anugerah yang harus kita syukuri sebab pasti semua pasti membawa manfaat kita serta kita tidak boleh patah semangat dalam hidup ini.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.

Friday, July 27, 2012

Cerita Dongeng anak | Cerita Pak Pandir yang Lucu

Masih ingat dengan cerita Pak Pandir yang lucu?, nah kali ini blog dongeng anak indonesia akan bercerita tentang kisah Pak Pandir yang lucu. Adalah seorang Pak Pandir yang hidup dengan sederhana. Walau belum memiliki seorang istri, tak menyebabkan Pak Pandir murung dan bersedih. Setiap harinya ia selalu bergembira dan menjadi pusat perhatian orang dusun sekitarnya akibat keluguan yang sering ia lakukan. Walaupun demikian Pak Pandir adalah tipe orang yang sangat jujur.

Pada suatu hari Pak Pandir ingin menghadiri sebuah sayembara, dia nampak bergegas ingin berjalan ke acara itu. Sesampainya disana orang sudah banyak berkumpul di pinggir sungai untuk mengikuti sayembara yang diadakan kepala dusun tersebut.

Sang kepala dusun berkata,"Barang siapa yang bisa menyebrangi sungai ini, aku akan nikahkan dengan anak gadisku satu-satunya yang paling cantik di dusun ini".


Segeralah para pemuda-pemuda dusun itu bersiap-siap untuk berenang menyeberangi sungai tersebut. Ternyata sungai tersebut adalah sungai yang sangat berbahaya, sebab sudah banyak warga yang dimakan oleh buaya penghuni sungai itu.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Satu persatu pemuda dusun banyak yang gagal dan tewas dimakan buaya, sehingga pada akhirnya ada seorang laki-laki, tiba-tiba saja masuk kedalam sungai dan terus berenang hingga akhirnya sampai diujung sungai dan akhirnya muncul sebagai pemenang.

Sontak para warga kaget dan bergembira, akhirnya muncul seorang juara yang bisa menaklukkan sungai keramat tadi. Akhirnya kepala dusun menghampiri laki-laki tadi yang masih tersenggal-senggal nafasnya akibat berenang dengan cepat menyebrangi sungai yang penuh buaya tersebut.

Bukan main terkejutnya sang kepala dusun bahwa laki-laki tadi yang berhasil menyebrangi sungai bukan lain adalah Pak Pandir. "Hei, ternyata engkau Pandir yang telah berhasil menaklukan sungai ini, baiklah sekarang apa yang kau pinta dariku?", "Apakah kau ingin menikahi anakku atau kau ingin menggantikan aku sebagai kepala dusun ini. terserah engkau saja, akan aku berikan semua permintaanmun?", kata kepala dusun kepada Pak Pandir yang masih terengah-engah nafasnya.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

"Maaf kepala dusun yang aku hormati, bukan aku menolak semua hadiahmu, tapi ijinkan aku untuk meminta sesuatu", kata Pak Pandir yang masih terbungkuk mengambil nafas panjang. "Baiklah, apa yang kau minta sebagai hadiah sayembara ini, Pak Pandir".

Pak Pandir menjawab,"Aku hanya ingin kau membawakan aku seseorang", "Seseorang?, siapa yang kau maksud, Pandir...apakah kau ingin aku membawakan anak gadisku kemari?", kata kepala dusun.

"Bukan, aku hanya ingin kau bawakan aku seseorang...seseorang yang telah mendorongku sehingga aku terjatuh ke sungai yang penuh dengan buaya lapar ini, walaupun aku orang paling jenaka di dusun ini, aku masih tetap ingin menikmati sisa hidupku dengan tenang", kata Pak Pandir yang langsung saja meledakkan tawa warga dusun yang mendengar permintaan Pak Pandir tersebut.

Nah hikmah dongeng anak Indonesia kali ini adalah kita tidak boleh lengah sedikitpun dalam kehidupan kita, selalu waspada agar kita selalu mendapatkan keselamatan dan keberkahan dalam hidup ini.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.

Monday, June 4, 2012

Dongeng Anak Indonesia - Tips Mendongeng Anak Yang Baik Dan Menyenangkan

Membaca blog dongeng anak indonesia akan lebih menarik jika anda mau sedikit meluangkan waktu kepada anak-anak anda. Teknik mendongeng yang baik dan benar akan membawa dampak yang positif kepada anak-anak. Alur cerita yang mudah diikuti serta intonasi yang tepat membuat para pendengar terutama anak-anak akan merasa senang dan gembira, serta mempercepat daya tangkap dan nalar serta imajinasi positif bagi sang anak.

Kebanyakan orang tua sekarang belum bisa secara maksimal untuk mendongeng kepada buah hati mereka, padahal dengan meluangkan waktu sedikit disela-sela waktu istirahat atau libur anda, mendongeng (khususnya dongeng anak indonesia) bisa memaksimalkan fungsi dan kerja otak si kecil secara penuh.



Mendongeng adalah sebuah teknik dimana sang pendongeng dengan serta merta membawakan alur cerita yang menarik bagi si anak. Dengan intonasi yang ceria serta tidak monoton, mendongeng kepada anak bisa membuat buah hati kita menjadi ceria dan bersemangat dalam bermain.

Namun sayangnya kini banyak dongeng anak indonesia yang sudah terlupakan, sehingga tak jarang orang tua menjadi tidak tahu dongeng apa yang bisa mereka ceritakan kepada buah hati mereka.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.


(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Tidak usah khawatir, sebab anda bisa memulai sebuah dongeng dengan alur cerita yang sangat sederhana, dengan menghadirkan topik kebaikan yang bisa anda ceritakan. Biasanya tema kebaikan melawan kejahatan adalah tema cerita yang paling banyak diminati para orang tua, serta tema kepandaian melawan kebodohan.

Bawakan dongeng dengan memakai tokoh karakter yang biasanya anak-anak sangat suka, contohnya saja si kancil. Dengan memakai tokoh sikancil, kebanyakan anak-anak tertuju kepada tokoh yang pandai dan cerdik.

Anda jangan terlalu fokus kepada sebuah/seekor tokoh yang anda fikirkan atau bayangkan ketika ingin mendongeng di depan anak anda. Jujur saya sendiri lebih senang memakai tokoh-tokoh hewan yang ada didalam hutan untuk mendongeng kepada anak saya.

Gunakan selalu intonasi yang berbeda-beda pada setiap karakter. Nah tips yang satu ini sangat penting. Disamping mengajari anak untuk mampu membedakan antara suara tokoh satu dengan tokoh lainnya. Juga melatih mereka untuk menghafal intonasi dari setiap karakter yang anda dongeng-kan.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Perlihatkan mimik/raut muka anda setiap dialog yang anda ceritakan. Permainan raut muka sangat membuat anak menjadi fokus dan asik serta terlena dalam mendengarkan dongeng anda. Coba saja perhatikan jika anda mendongeng dengan raut muka seperti orang yang sedang mengantuk..ehehe.

Dunia anak adalah dunia yang penuh dengan keceriaan. Buatlah alur dongeng anak anda menjadi se-ceria mungkin. Ambillah posisi yang bisa terlihat secara keseluruhan oleh putra-putri anda. Jangan sungkan jika anda harus teriak-teriak, melompat-lompat bahkan menangis jika memang dongeng tersebut mengharuskan anda mencontohkannya.

Jadilah pendongeng yang hebat di hadapan anak anda. Buatlah dongeng anak indonesia sebanyak mungkin dan jadikan dongeng anak indonesia menjadi dongeng favorit putra-putri keluarga anda.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.

Friday, June 1, 2012

Dongeng Anak Indonesia - Cerita Kakek Tua Yang Baik Hati

Blog dongeng anak indonesia kali akan bercerita tentang seorang kakek tua yang baik hatinya. Dikisahkan dalam dongeng anak ini tinggalah seorang kakek tua sendiri di sebuah rumah tua yang berada di lereng sebuah gunung. Kakek ini tidak memiliki anak maupun cucu. Hidupnya sehari-hari hanya menggantungkan kepada kebun yang ada di sebelah rumahnya. Ternyata sang kakek adalah seorang petani bunga.

Dari hasil berkebun bunga tersebut, sang kakek hanya bisa mencukupi kebutuhannya sehari-hari. Dengan penuh semangat yang tersisa dalam kehidupannya kakek tersebut mampu turun naik bukit untuk mengambil sisa-sisa ranting pohon untuk dijadikan kayu bakar.


Pada suatu hari sang kakek jatuh sakit, karena tidak ada seorangpun yang menolong kakek, akhirnya si kakek jalan sendiri menuruni bukit untuk mencari seorang tabib yang bisa menyembuhkan penyakitnya.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Ditengah jalan, si kakek berpapasan dengan seorang petani yang sedang duduk di pinggir jalan. Petani tersebut ternyata sedang memegangi perut sambil merintih kesakitan.

Si kakek tidak kuasa melihat si petani yang sedang merintih di pinggir jalan. "Kenapa kisanak?, apa yang sedang kau lakukan?" tanya si kakek kepada si petani. "Aduh....perutku sakit sekali, sudah 2 hari aku belum makan, akibat tanamanku tidak ada yang bisa menghasilkan" jawab si petani pada si kakek.

"Ambillah makanan yang aku bawa ini" kata si kakek sambil menyodorkan bungkusan makanan yang ia bawa untuk di perjalanan menuju tabib di kampung seberang. "Terima kasih, kek....kau sungguh baik sekali dan berhati mulia".

"Sudahlah, cepat makan makanan itu agar perutmu tidak sakit lagi" jawab si kakek menyuruh petani untuk memamakan makanan yang ia berikan.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

"Terima kasih, kek" jawab petani, "Mohon pesanku, ambillah cangkul ini sebagai rasa terima kasihku, tolong jangan kau tolak pemberianku" sang petani memohon kepada si kakek.

"Baiklah, kalau itu maumu, aku bawa cangkul milikmu" kata si kakek, lalu kakek itu pamit kepada petani yang sudah memakan bungkusan makanan milik kakek tersebut.

Cangkul tersebut di bungkus dengan kain oleh si kakek, kemudian ia melanjutkan perjalanan ke dusun seberang menemui tabib yang bisa mengobati sakitnya.

Namun di perjalanan si kakek merasa beban cangkul yang ia bungkus dan dibawanya menjadi sangat berat sekali. Ia penasaran kenapa cangkul yang ia bawa menjadi berat. Kemudian ia mencari tempat berteduh dan mulai membuka bungkusan cangkul tersebut.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

"Hah...emas.!,..cangkul emas.??, kenapa cangkul ini berubah menjadi sebongkah emas?" si kakek terbelalak melihat cangkul yang ia bawa menjadi sebongkah emas yang sangat besar. Si kakekpun mengetahui bahwa petani yang ia tolong pasti bukan sembarang petani.

Kemudian si kakek segera membawa emas itu dan membagikannya kepada masyarakat yang ada di dusun terdekat. Orang-orang menjadi sangat senang atas pemberian emas sang kakek, dan akhirnya si Kakek di tolong oleh tabib dan tak lama kemudian si kakek pun sembuh dan menjadi kepala desa di dusunnya.

Hikmah dari dongeng anak indonesia kali ini adalah kita harus tetap menolong orang walaupun kita sendiri merasa perlu ditolong orang lain. Semoga dongeng anak indonesia bisa membawa manfaat kepada adik-adik semua.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.

Saturday, May 26, 2012

Dongeng Anak Indonesia - Kisah Raja Batu Yang Tamak

Dongeng anak indonesia kali ini bercerita tentang kisah seorang raja yang tamak dengan harta kekayaan. Dikisahkan ada sebuah kerajaan di negeri antah berantah. Negeri tersebut sangat indah sekali alamnya, seluruh rakyat hidup dengan sejahtera aman dan sentosa. Pada suatu hari datanglah seorang nenek tua yang masuk kedalam istana sang raja.

"Stop..!!" bentak penjaga kepada si nenek tadi. Spontan si nenek kaget bukan kepalang. "Apa tujuan kamu datang dan mau masuk kedalam istana ini, nenek tua?", tanya sang penjaga kepada si nenek tersebut. "Aku ingin ketemu dengan raja", jawab nenek tadi dengan suara yang sangat kecil dan terbata-bata. "Tidak boleh, tidak boleh ada satupun rakyat biasa yang bisa masuk dan menemui raja", kata pengawal pintu istana. "Baiklah, sampaikan salamku kepada sang raja, bahwa aku akan kembali lagi". Sang penjaga hanya tertegun heran kalau si nenek akan kembali lagi kedalam istana untuk menemui sang raja.



Hari berganti, dan pada suatu ketika, raja mendadak sakit keras dan seluruh istana berkumpul didalam kamar sang raja. Raja kemudian berkata, "aku akan membuat pengumuman bahwa aku akan memberikan seluruh harta kekayaan kerajaan ini, jika ada yang bisa menyembuhkan penyakitku". Hari itu juga di pelosok negeri kerajaan itu dibuatlah sayembara, barang siapa yang bisa menyembuhkan penyakit raja, akan mendapatkan seluruh harta kekayaan dari sang raja.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Maka, berdatanglah semua tabib dan paranormal dari seluruh negeri untuk datang menyembuhkan penyakit sang raja. Tidak satupun dari mereka yang bisa menyembuhkan raja. Akhirnya pada suatu ketika datanglah nenek tua yang pernah dilarang masuk istana pada waktu itu untuk menyembuhkan sang raja.

Si nenek tetap dilarang ketika ingin masuk kedalam istana, namun sang raja memperbolehkan nenek tersebut masuk kedalam istana. Si nenek hanya memberikan ramuan yang berisi teh herbal kepada sang raja seraya berkata, kau boleh memerintah negeri ini asal kau jangan terlalu serakah akan kekayaan negeri ini.

Sang raja hanya heran dan berkata, "Kau fikir, hanya dengan minum teh ini bisa menyembuhkan penyakitku?", "Tidak" kata si nenek, "lalu obat apa yang kau bawa agar bisa menyembuhkan penyakitku?" tanya sang raja geram. "Sesungguhnya penyakit yang kau derita akibat dari keserakahan dirimu yang terus menumpuk harta kekayaan dan tidak peduli dengan rakyatmu. Jika kau mau instropeksi sejenak saja dan menyesali perbuatanmu, maka penyakitmu akan segera sembuh", saran si nenek.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

"Lalu bagaimana jika aku tidak mengikuti saranmu?, tanya siraja semakin marah. "Kau akan menjadi batu" jawab si nenek. "Hahaha...ada-ada saja nenek tua ini, pengawal bawa nenek ini kepinggir hutan dan biarkan hewan buas memakannya". Akhirnya si nenek dibawa kedalam hutan oleh pengawal raja lalu diikat ke sebuah pohon besar. Sang raja masih merasa kesal dengan saran dari nenek tua tadi, diminumnya teh herbal tadi dan keajaiban terjadi, dia langsung sembuh, namun dia tidak mau mengikuti nasehat dari nenek tua, raja semakin serakah dan semakin jahat kepada rakyatnya.

Akhirnya suatu malam, raja merasa badannya sangat panas sekali dan seketika dia langsung berubah menjadi batu. Ternyata sang raja telah berkhianat kepada rakyat dan dirinya sendiri dan akhirnya kutukan dari nenek tua tadi menjadi kenyataan.

Hikmah dongeng anak indonesia kali ini adalah janganlah menjadi orang yang sombong karena jabatan dan pangkat, karena setiap kita akan dimintai pertanggungjawaban akan apa yang kita perbuat kelak dikemudian hari oleh sang pencipta. Semoga ini akan menambah wawasan kita akan menjadi pribadi yang bertanggung jawab akan apa yang telah kita perbuat kepada orang lain. Dongeng anak indonesia akan kembali memposting dongeng yang bermutu esok.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.

Monday, May 21, 2012

Kisah Pangeran Yang Sombong Dan Pangeran Baik Hati

Pada dongeng anak Indonesia kali ini, kita akan membaca sebuah dongeng anak yang bermula dari seorang pangeran yang tampan yang bakal memimpin sebuah kerajaan di negeri antah berantah. Pada suatu hari raja memanggil seluruh pegawai istana, raja ingin menyampaikan sesuatu yang paling penting demi keutuhan kerajaan.

"Wahai para penghuni istana, hari ini aku ingin memberitahukan sesuatu kepada kalian, sesungguhnya kalian sudah mengetahui bahwa aku kini sudah mulai tua dan ingin sekali menyerahkan kekuasaanku kepada putra-ku, Pangeran Aryakusuma", sontak para penghuni istana merasa tidak senang, karena anak raja bernama pangeran Aryakusuma akan menjadi seorang raja yang akan memimpin negeri mereka.


Sebab apa mereka tidak senang jika pangeran Aryakusuma kelak menjadi raja?, sebab pangeran Aryakusuma adalah sosok pangeran yang sombong, tinggi hati dan suka berbuat sesukanya. Banyak penghuni istana yang tidak senang dengannya, begitu juga rakyat yang tidak mau menyapa pangeran karena sering berbuat onar dan kerusakan.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Raja tidak menyebutkan bahwa selain pangeran Aryakusuma, ada anak raja dari selir raja yang sebenarnya adalah juga calon raja, namanya adalah Wiraprajakusuma. Berbeda dengan Aryakusuma, Wirapraja tampak lebih sopan, anggun dan baik hati, walau ia adalah anak dari selir, namun kepribadiannya mirip sekali dengan ayahanda paduka mulia.

Wirapraja sering membantu penduduk yang sedang kesusahan, mau bergaul dan suka menolong rakyat kecil. Rakyat lebih sering melihat Wirapraja berada di tengah-tengah masyarakat membantu dan menolong semua kegiatan yang ada di seluruh pelosok kerajaan. Sedangkan Aryakusuma sering menghabiskan waktu untuk berjudi, mabuk-mabukan dan sering membuat keonaran.

Akhirnya waktu yang telah ditentukan telah tiba. Sang Raja akan mengumumkan siapa yang akan menjadi penggantinya nanti. Seluruh rakyat dari penjuru kerajaan dikumpulkan di alun-alun untuk mendengarkan pengumuman yang akan sangat berarti pada hari itu.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

"Wahai rakyat-ku, aku akan mengumumkan kepada kalian bahwa aku akan mundur dari tampuk kekuasaan-ku dan aku telah menunjuk siapa yang akan menggantikan aku sebagai raja", seluruh rakyat diam membisu, tak sabar ingin tahu siapa yang akan menjadi raja kelak.

"Aku sudah memilih Wiraprajakusuma sebagai pengganti ku".

"Horeee...horee...horee.." rakyat sangat senang mendengarkan pengumuman raja. Kini Wiraprajakusuma telah menjadi seorang raja di kerajaan akibat dari perbuatan dan sikap yang baiknya, sehingga walau ia seorang anak dari selir raja, namun ia berhasil membuat raja memilih dia sebagai penggantinya.

Hikmah dari dongeng anak Indonesia kali ini adalah, janganlah kita merasa minder walau kita tidak memiliki apa-apa, tapi berbuat baiklah sebab dengan kebaikan itu kita tertolong kelak di kemudian hari.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.

Friday, May 18, 2012

Dongeng Anak Indonesia - Kisah Penggembala Malang

Dongeng anak indonesia kali ini bercerita tentang seorang penggembala yang menggembalakan ternak domba di sebuah padang rumput yang luas. Namun si penggembala tersebut tidak mengetahui bahwa di dekat padang rumput tadi ada segerombolan srigala yang sudah kelaparan.

"Ah, enak sekali menjadi penggembala domba, santai dan bisa menikmati angin sepoi-sepoi", gumam si gembala sambil meniup seruling bambu yang mengeluarkan bunyi merdu di iringi tiupan angin sore yang membuat mata menjadi mengantuk.


Mungkin karena terlalu sepi sekali, akhirnya muncul niat iseng dari si penggembala tadi, kemudian ia ingin membuat kejutan bagi warga kampung sekitar padang rumput tadi, tak lama ia pun berteriak, "Tolong..tolong ada srigala....tolong..tolong ada srigala....", sontak para warga kampung berdatangan, ada yang membawa pisau, bambu, golok, parang.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Ternyata kedatangan para warga kampung memang dipicu oleh beberapa kasus ternak mereka yang dimangsa oleh srigala, sehingga mereka sangat geram dengan ulang dan tingkah srigala yang memakan hewan ternak mereka.

"Mana srigala, dimana srigala itu?" tanya warga kepada si penggembala. Si gembala hanya tersenyum kecut melihat kedatangan para warga, "Hmm..anu pak, tidak ada srigala, saya hanya bermimpi tadi". Warga pun memakluminya, karena angin yang sepoi-sepoi bisa membuat orang menjadi mengantuk dan terlena.

Akhirnya mereka pulang kembali masuk kedalam kampung.

"Hehehe....lucu juga yah, bisa mengumpulkan orang banyak dalam waktu sekejab" hati si Penggembala senang, karena dia tadi tidak kesepian lagi.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Pada keesokkan harinya, si Penggembala melakukan hal yang sama seperti kemarin, ia berteriak-teriak meminta tolong kalau ada srigala yang datang memakan domba miliknya. Walhasil para warga mulai kesal dan tidak suka dengan kelakuan si Penggembala ini.

Waktu berlalu, keesokan hari kembali si Penggembala melakukan hal yang sama, tapi kali ini benar-benar terjadi, dimana ada segerombolan srigala mendatangi padang rumput dimana ia menggembalakan domba-dombanya.

Kontan saja si Penggembala panik, dan langsung memanjat pohon untuk berteriak meminta pertolongan warga kampung. Warga kampung yang mendengar teriakan si Penggembala hanya gusar dan tidak mau datang sebab itu bisa saja kelakuan si Penggembala yang hanya iseng saja. Walhasil tidak ada warga yang datang dan ternak dombanya habis dimangsa oleh srigala tadi.

Nah, hikmah dari dongeng anak indonesia kali adalah kita tidak boleh mempermainkan orang lain, walau tujuan kita hanya iseng saja, sebab bisa jadi orang lain tidak menyukai apa yang kita kerjakan dengan tujuan untuk iseng semata dan merugikan orang lain.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.

Tuesday, May 8, 2012

Bagaimana membuat anak-anak senang mendengarkan dongeng.

Saat ini anak-anak memiliki banyak aktifitas mulai dari bangun pagi sampai mereka tidur dimalam hari. Namun banyak orang tua yang tidak memiliki cukup banyak waktu untuk meluangkan waktu untuk menceritakan dongeng anak sebelum mereka tidur atau ketika mereka sedang bermain. Menceritakan dongeng adalah hal yang paling penting agar anak memiliki daya peka terhadap lingkungannya. Dengan mendengarkan cerita dari kisah yang menarik dapat membuat anak mengembangkan daya hayal dan fikirannya.

Jika anda memiliki anak yang berusia dibawah lima tahun atau lebih, sebaiknya anda harus bisa menceritakan dongeng anak dengan sempurna ketika mereka sedang bermain. Dengan menceritakan dongeng kita juga bisa membuat hubungan antara orang tua dan anak menjadi lebih dekat dan lebih harmonis lagi. Anak yang sering mendengarkan dongeng dari orang tuanya juga akan menyayangi orang tua mereka dan lebih merasa dekat dengan apa yang telah diceritakan kepada mereka. Jadi akan banyak sekali manfaat yang akan kita peroleh dari bercerita kepada anak.


Jika kita sebagai orang tua mau meluangkan waktu sekitar 30 menit sampai 1 jam, maka kita bisa melatih daya ingat otak anak kita dengan menceritakan dongeng yang bisa kita ingat. Sekarang saya tanya kepada anda, apakah anda tidak ingat ada 1 atau lebih cerita atau dongeng yang pernah anda dengar dari orang tua kita sendiri?, pasti ada dan sebenarnya itulah modal kita sebagai orang tua untuk menceritakannya kembali kepada anak kita.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Sekarang adalah bagaimana membuat anak-anak senang mendengarkan dongeng dan tidak merasa bosan. Rahasianya adalah dengan menjaga tempo dalam bercerita serta intonasi dan memiliki penguasaan teknik dalam mendongeng. Menceritakan dongeng kepada anak-anak tidak seperti anda sedang memberikan kuliah kepada mahasiswa di universitas, akan tetapi bercerita kepada anak harus mengandung rasa kasih sayang dan tulus dalam memberikan informasi kebaikan dalam hidup.

Jika anda bercerita dengan jenaka dan lucu serta tulus dalam menceritakan dongeng kepada anak, saya yakin anak anda pasti akan lebih menyayangi dan mencintai anda, sebab dengan logat serta mimik anda dalam bercerita mereka akan lebih ingat anda daripada dongeng yang anda bawakan kepada mereka. Namun perhatikan waktu yang tepat jika anda ingin menceritakan dongeng kepada anak anda, waktu yang paling pas untuk menceritakan dongeng adalah waktu ketika mereka ingin pergi tidur.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.

Tuesday, May 1, 2012

Dongeng Anak Indonesia - Kisah si Badu Anak Rajin

Dongeng anak indonesia kali ini akan menceritakan tentang si badu anak yang pintar. Dikisahkan ada seorang anak yang bernama badu, dia lahir dari keluarga yang tidak mampu. Namun ketidakmampuan orangtuanya tidak membuat badu patah semangat, walau dia putus sekolah namun ia tetap belajar dan membaca buku yang diberikan dari teman-temannya disela-sela ia menggembala kambing.

Pada suatu hari Badu sedang menjaga kambing-kambingnya di padang rumput yang sangat luas di dekat pinggir hutan. Sambil membaca buku, Badu sesekali melihat kambingnya yang sedang memakan rumput.



Kemudian datanglah seorang kakek tua yang menghampiri Badu seraya bertanya, "Cucu, bolehkah kakek menumpang duduk dibawah pohon ini?" tanya sang kakek kepada Badu, "Silahkan saja kek," jawab Badu.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Lalu kakek itu memperhatikan Badu yang sedang asik membaca buku sambil memegangi seruling."Aapakah kau tidak sekolah, nak?" Tanya kakek itu lagi. "Tidak kek, aku hanya belajar dari buku-buku yang dipinjamkan dari teman-temanku", jawab si Badu.

Si kakek sangat terharu dengan perjuangan si Badu, selain pandai dia juga mau mencari nafkah untuk membantu orangtuanya yang kesusahan.

Badu kemudian menceritakan bahwa ia mengembalakan domba dan kambing milik orang lain karena ia ingin sukses dan menjadi orang pintar ketika ia dewasa nanti.

Si kakek sangat senang sekali mendengar cerita si Badu, kemudian dia berdiri sambil berkata. "Nak, kau akan sukses ketika engkau menjadi dewasa, ketahuilah dengan belajar yang tekun kau akan menjadi orang pintar". Kemudian si kakek pamit untuk melanjutkan perjalanannya.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Keesokkan harinya, si Badu hendak berangkat untuk memotong rumput untuk makan ternak gembala-nya. Tiba-tiba Ibu Badu berteriak, "Badu...Badu, sini nak". Badu segera menghampiri ibunya. "Ada apa, bu?" tanya si Badu keheranan."Engkau diterima disekolah, nak", kata ibunya sambil mengeluarkan air mata dari sela matanya yang sudah mulai keriput.

"Sekolah?, sekolah dimana bu?" Badu makin heran, "Tadi pagi ada yang mengantarkan surat ini kepada ibu, tapi ibu tidak bisa baca, kata yang mengantarkan surat ini, kau diterima bersekolah".

Lalu mereka bergegas menuju sekolah, disana mereka bertemu dengan kepala sekolah. Alangkah terkejutnya Badu ketika kepala sekolah itu adalah kakek yang ia jumpai di padang rumput kemarin.

Akhirnya Badu senang sekali bisa sekolah, dan ia menjadi anak yang pintar dan sering juara kelas. Nah hikmah dongeng anak indonesia kali ini adalah belajar lah yang giat dan jangan putus asa, sebab jika kita mau usaha maka Tuhan akan menunjukkan jalannya.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.

Thursday, April 26, 2012

Cerita dongeng anak - Ugi Si Anak Nakal

Dongeng anak indonesia kali ini tentang cerita seorang anak kecil yang bernama Ugi. Ugi adalah anak tunggal dari sebuah keluar yang tinggal di tepi hutan. Pekerjaan ayah Ugi adalah seorang petani yang berkebun di pinggiran hutan. Suatu minggu Ugi disuruh ibunya untuk membawa makanan untuk santap siang ayahnya di ladang. Memang dasar Ugi anak malas, bukannya mengantarkan makanan, tetapi malah menangkap kupu-kupu di perjalanan menuju ladang.

"Ah..kupu-kupu yang cantik, aku ingin menangkapnya" teriak Ugi ketika melintas taman bunga di perjalananya. Akhirnya Ugi meletakkan makanan dan langsung mengejar kupu-kupu tersebut.



Tidak terasa, pengejaran Ugi untuk mendapatkan kupu-kupu akhirnya membawa Ugi sampai masuk kedalam hutan. Dan akhirnya ia merasa bahwa dirinya sudah jauh dari rumah dan kini ia tersesat dan tidak tahu kemana ia akan berjalan.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Sejenak ia merenung, ia menyesal kalau ia telah teledor dan tidak mengindahkan perintah ibunya untuk mengantarkan makanan untuk ayahnya yang sedang bekerja di ladang.

Didalam hutan, Ugi bertemu dengan monyet dan harimau. Ugi sangat takut sekali, si monyet dan harimau berlomba mencarikan makanan bagi Ugi. Ternyata binatang di hutan tersebut adalah hewan yang telah kabur dari sirkus. Akhirnya mereka berteman dan Ugi menjadi lupa dengan rumahnya.

Pada suatu malam, datanglah segerombolan orang dengan membawa senjata masuk kedalam hutan. "Wah gawat, mereka adalah orang-orang dari sirkus yang mencari aku", kata harimau dengan gemetar. "Iya Ugi, tolonglah kami, mereka mencari kami agar bisa bermain lagi di sirkus", bisik si monyet.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

"Jangan takut teman-teman, aku akan membantu kalian" kata Ugi sambil menenangkan teman-teman hewan di hutan tersebut. Ugi mengatur strategi agar nanti malam para pemburu menginggalkan hutan.

Ugi dan kawan-kawan mulai mendatangi tenda para pemburu, pertama mereka melempari dengan batu kecil, sehingga para pemburu merasa ketakutan. Dibantu oleh suara burung hantu yang sangat menyeramkan, membuat bulu kuduk para pemburu berdiri. Suasana makin menakutkan ketika Ugi berdiri diatas pohon sambil melototkan matanya.

Akhirnya para pemburu tidak tahan lagi, mereka lari pontang panting meninggalkan hutan, dan semua senang serta berterima kasih kepada Ugi berkat ide cemerlang-nya. Ugi merasa senang tetapi dia merasa rindu dengan ibu ayahnya, tidak terasa sudah seminggu ia berada di dalam hutan.

Semua binatang penghuni hutan merasa sedih kalau Ugi ingin pulang kembali kerumahnya, "Jika itu keinginanmun, kami tidak bisa menahanmu disini, kami bisa antar kamu pulang", harimau berkata sambil berkaca-kaca. Mereka-pun mengantarkan Ugi keluar dari hutan.

"Wah..benar....benar..ini adalah jalan dimana aku mulai tersesat.", "Itu...itu..bekal yang tertinggal seminggu yang lalu, wah terima kasih teman-teman". Ugi sangat senang sekali. Namun para binatang penghuni hutan semuanya sedih. "Baiklah Ugi, kiranya aku sampai disini saja mengantarkanmu, sebab jika aku terlalu jauh nanti aku ditangkap oleh orang sirkus lagi..." sedih sang harimau.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

"Jangan takut teman-teman, sebab aku pasti akan kembali kedalam hutan dan bermain dengan kalian" kata Ugi menenangkan teman-temannya. Merekapun berpisah dan binatang-binatang tadi masuk kembali kedalam hutan.

Ibu Ugi sangat gembira melihat Ugi pulang. Ugi menceritakan semua pengalamannya dan berjanji tidak akan nakal lagi serta berjanji menjadi anak yang baik. Hikmah dongeng anak indonesia kali ini adalah agar adik-adik jangan malas dan nakal serta patuhilah perintah orang tua.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.

Monday, April 23, 2012

Dongeng Anak Indonesia - Kisah Harimau Sombong Dan Gong Ajaib

Dongeng anak indonesia akan bercerita tentang harimau yang sombong. Dongeng anak indonesia ini diawali dari sebuah hutan dimana harimau menjadi raja hutan yang sangat sombong. Dia merasa ialah yang paling kuat dan berkuasa dan menjadi pemimpin yang ditakuti oleh para hewan penghuni hutan rimba tersebut. Semua keinginan sang harimau harus dipenuhi, karena jika tidak ia akan mengancam akan mengusir siapa saja yang menolak perintahnya keluar dari hutan. Gaya kepemimpinan sang harimau membuat para penghuni hutan sangat membencinya, terutama si kancil.

Pada suatu hari si kancil bertemu dengan si Kera. "Hai kera, tahu tidak kalau si harimau raja hutan kini sangat sombong" Tanya kancil kepada si kera. "iya, cil..aku sangat takut sekali kalau dia memerintahkan aku untuk mengambil buah-buah diatas pohon untuk sarapannya". "Kebetulan sekali, aku punya ide bagaimana caranya kita buat si raja agar jangan terlalu sombong" kata si kancil yang cerdik.



"Lalu bagaimana caranya, cil?" tanya si kera. "Begini, kau ceritakan bahwa aku sedang menunggu sebuah Gong ajaib di bawah pohon di pinggir hutan, katakan kepadanya kalau Gong itu bisa mewujudkan semua keinginan sang raja".

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

"Baiklah..", lalu si kera bergegas menuju tempat harimau beristirahat. Ternyata sang harimau sedang bersantai-santai sambil mendengarkan alunan bambu yang tertiup angin. Rupanya harimau senang dengan bunyian merdu. Lalu si kera datang menghampiri si harimau sambil tergopoh-gopoh.

"Wahai raja, aku punya kabar gembira, aku mendengar si kancil sedang menuggu sebuah gong ajaib". "Apa gong ajaib", harimau sontak kaget mendengar berita dari si kera tentnag gong ajaib.

"Benar raja, jika raja hendak melihat gong ajaib, saya bisa antarkan", akhirnya si harimau berangkat menuju tempat gong ajaib yang sedang ditunggui oleh si kancil. Sesampainya disana, harimau berkata kepada si Kancil, " Hai kancil, apa benar gong ajaib itu jika aku miliki bisa mengabulkan semua permintaanku?, tanya harimau kepada kancil, "Benar paduka...(dasar raja rakus, semuanya ingin menjadi miliknya sendiri..awas saja nanti..)" gumam si Kancil.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

"Cuma ada syaratnya, raja", kata si Kancil. "Hai, aku khan raja, masak aku harus diberikan syarat!" hardik harimau sambil mengeluarkan auman kerasnya. "Bukan begitu raja, gong ajaib ini hanya mau ditunggui dan dibunyikan oleh saya, jika raja menginginkan sesuatu, raja bisa memukul gong ini setelah saya pergi", kata kancil dengan cerdik.

"baiklah, segeralah kau pergi, karena gong ajaib ini akan aku bunyikan untuk mengabulkan permintaanku", kata harimau yang langsung naik keatas pohon menuju gong ajaib itu.

Ternyata kancil sangat cerdik sekali, ia membohongi raja harimau bahwa gong ajaib itu sebenarnya adalah sarang lebah yang tidak boleh diganggu sedikitpun.

Akhirnya setelah kancil pergi, si harimau dengan tidak sabar mengucapkan permintaannya dan langsung memukul sarang lebah tersebut, kontan saja lebah yang ada didalam sarang itu merasa terganggu dan mengejar harimau sampai ke tepi sungai. Sang harimau mau tidak mau terjun kedalam sungai untuk menghindari sengatan lebah.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

"Kancil kurang ajar..!, aku ditipu oleh binatang kecil seperti dia, huh awas kau!", harimau sangat geram sekali karena di perdaya oleh kancil. Semenjak itu harimau tidak mau lagi menjadi raja hutan karena merasa dipermalukan oleh si kancil yang cerdik. Hikmah Dongeng anak indonesia ini adalah jangan pernah menyepelekan makhluk kecil, karena belum tentu mereka kecil dipandangan kita. Kancil yang bertubuh kecil sangat cerdik ide-idenya.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.

Tuesday, April 17, 2012

Dongeng Anak Indonesia - Kisah Sephia dan Kucing Persia

Ini adalah dongeng anak indonesia yang kesekian kalinya tentang seorang anak perempuan yang bernama Sephia. Sephia adalah anak yang rajin dan pandai, tak jarang ia selalu juara kelas di sekolahnya. Sephia adalah anak ke tiga dari tiga bersaudara. Semua saudaranya perempuan, maka tak heran kalau rumah mereka selalu tampak bersih selalu.

keluarga Sephia adalah keluarga yang serba kekurangan, namun itu tidak menyurutkan niat Sephia yang bercita-cita menjadi dokter hewan. karena memang Sephia adalah sosok anak perempuan yang sangat menyayangi hewan.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Namun ada satu keinginan Sephia dari dulu yang selalu di tolak ibunya, yaitu memelihara kucing persia. Sephia sudah meyakinkan ibunya tentang perihal binatang tersebut. Namun ibunya tetap menolak untuk memelihara kucing.



Suatu hari Sephia pergi ke sekolah, ditengah perjalanan ia menemukan seekor kucing yang sedang tergeletak disebelah parit dekat sekolahnya, kucing tersebut sangat lelah sekali, tampak seperti telah berjalan sangat jauh sekali.

Sephia langsung mendekati kucing tadi dan dia sangat terkejut sekali, ternyata kucing itu adalah kucing persia yang sangat mahal harganya. Ia lalu merawat dan membawanya pulang ke rumah setelah pulang dari sekolahnya.

Awalnya ibunya menolak, namun dengan kegigihan Sephia, akhirnya hati ibunya luluh dengan syarat kucing tadi harus dipelihara dengan baik dan tidak boleh mengotori rumah.

Senang sekali hari Sephia, dia sangat menyayangi kucing persia itu, sampai akhirnya kucing tadi menjadi sehat seperti semula. Setiap ia pulang dari sekolah, kucing persia itu menunggu dengan setia di depan pintu untuk bercanda dengan Sephia.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Suatu ketika, datanglah sebuah mobil mewah menghampiri rumah Sephia yang sangat sederhana itu. Dari dalam mobil keluarlah seorang lelaki paruh baya dan langsung mengetuk pintu depan rumah.

Sang ibu langsung membukakan pintu dan bertanya "Ada apa Pak?", "Maaf bu, apa benar ini rumah Sephia?", "Benar pak" jawab ibu. " Begini bu, anak saya sudah sakit parah akibat ia kehilangan kucing kesayangannya, saya mau tanya apa Sephia ada?.

"Maaf pak, Sephia sedang sekolah, sebentar lagi ia juga pulang", tak lama kemudian Sephia datang dari sekolah. Ia heran diruang tamu yang sangat kecil itu sudah ada laki-laki yang duduk menunggu.

Si ibu langsung memberitahukan kepada Sephia, bahwa kucing yang ia temukan adalah milik anak dari bapak tersebut. Sedih sekali Sephia, ia harus kehilangan kucing Persia, padahal ia sudah memeliharanya cukup lama.

"Tenang, nak..Bapak akan mengganti semua ongkos perawatan kucing ini, dan engkaupun boleh datang kerumah bapak untuk menengok kucing ini". Akhirnya Sephia melepaskan kucing Persia itu dan dia menolak menerima pemberian bapak itu.

"Sungguh mulia sekali hatimu, nak" si bapak itu terharu. Tak lama kemudian bapak itu pulang membawa kucing persia.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Keesokkan harinya, setelah pulang dari sekolah, alangkah kagetnya Sephia melihat di pekarangan belakang sudah ada kandang kucing persia yang besar, lengkap dengan 5 ekor kucing Persia yang lucu-lucu.

"Ibu, ini punya siapa?." tanya Sephia. "Ini adalah kucing Persia milikmu. hadiah dari bapak yang kemarin, dan dia berpesan agar engkau terus menyayangi binatang" Kata si ibu senang.

Akhirnya Sephia mendapat apa yang sudah ia impikan selama ini.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.

Monday, April 9, 2012

Dongeng anak Indonesia - Kisah Patung Tunggara

Ini adalah dongeng anak indonesia yang dulu pernah saya dengar lewat kaset produksi sanggar cerita anak, namun saya lupa label-nya. Dongeng anak indonesia kali ini dengan judul kisah patung tunggara. Dikisahkan ada sebuah patung emas yang berada diatas bukit. Entah siapa yang membuat patung tersebut, namun patung itu sangat indah karena berlapis emas pada lapisan luarnya

Alkisah patung tersebut bernama patung tunggara. Patung ini memiliki teman seekor burung rajawali yang selalu datang dan menghampiri serta menemani patung tunggara setiap harinya.


Nun jauh di bawah bukit dimana patung itu berada, ada sebuah dusun dimana orang-orang disana hidup dengan tentram dan damai. Anehnya orang-orang di dusun tersebut belum tahu keberadaan patung emas yang ada diatas bukit.

Pada suatu hari, datanglah bencana yang menimpa. Hujan yang datang lebih lebat dari biasanya dan hujan tersebut akhirnya mendatangkan banjir yang sangat dahsyat. Seluruh orang yang ada di dusun lari tunggang langgang menyelamatkan diri dari air bah yang datang dengan tiba-tiba. Semua penduduk dusun berlari menaiki bukit agar terhindar dari terjangan air bah yang sangat dahsyat.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Setelah banjir mereda, mereka kembali ke dusun mereka. Terjangan banjir telah memporak-porandakan isi dusun, rumah, hewan ternak dan semua harta benda mereka tidak ada yang tersisa. Kini mereka tidak tahu bagaimana harus berbuat apa. Sementara itu di ketinggian bukit, sang burung rajawali berkata kepada patung tunggara. "Arrk...hai patung, lihatlah dibawah sana, penduduk dusun kini tidak punya apa-apa lagi, rumah mereka semua terbawa air banjir yang dahsyat..arrk", burung rajawali sangat sedih melihat keadaan penduduk dusun setelah bencana banjir.

Si Patung berkata " Wahai rajawali, segera copotlah semua emas yang ada ditubuhku dan terbanglah ke angkasa untuk membagikan emas ku ini". "Ah jangan patung, nanti kau tidak terlihat indah lagi" jawab rajawali. "Jangan hiraukan aku, cepat kau lepaskan emas-ku ini, dan segera bagikan kepada penduduk dusun yang sudah mulai kelaparan".

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Dengan berat hati rajawali mulai mematuk dan mengambil emas yang ada pada patung tunggara. "Hey...ternyata kau terbuat dari kayu!!", rajawali terperanjat melihat patung tunggara terbuat dari kayu didalamnya" " Benar, rajawali..aku terbuat dari kayu didalamnya dan dilapisi emas, cepat kau bagikan emas-emas ini".

Lalu rajawali terbang keangkasa dan mulai membagikan emas. Penduduk dusun sangat senang, mereka langsung membelikan emas tersebut dengan bahan makanan yang banyak. Akan tetapi setelah mereka punya lauk pauk, kini mereka kebingungan mencari kayu bakar, sebab semua pohon sudah rusak dan hancur diterjang banjir. Lalu mereka pergi keatas bukit untuk mencari kayu bakar.

Sesampainya diatas bukit mereka menemukan patung tunggara yang sudah berubah menjadi patung kayu. Lalu mereka beramai-ramai mulai memotong patung tunggara, lalu mereka bawa pulang untuk menjadi kayu bakar.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Sesampainya dirumah, mereka mulai memasak dengan memakai kayu yang berasal dari patung tadi. Lalu seketika itu patung berkata kepada penduduk yang sedang memasak." Wahai manusia..!"..sontak mereka terkejut mendengar suara tadi. "Jangan takut. aku adalah patung yang kalian potong, tapi aku tidak marah, aku hanya ingin berpesan kepada kalian, janganlah menebang hutan sembarangan dan terlalu serakah dengan hasil alam".

Penduduk yang mendengar suara tadi, akhirnya menyadari bahwa musibah yang terjadi kepada mereka adalah ulah mereka sendiri karena menebangi pohon-pohon dihutan dan akhirnya tidak dapat menahan air dan datanglah banjir.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.

Sunday, April 8, 2012

Dongeng Anak Indonesia - Kisah Kelelawar Pengecut

Pada dongeng anak indonesia kali ini, kita akan mendengarkan kisah tentang kelelawar yang pengecut. Tahukah kalian bahwa mengapa kelelawar hanya keluar pada malam hari untuk mencari makan?. Nah lewat dongeng anak indonesia kali ini kita akan mengetahui kenapa kelelawar begitu pengecut untuk keluar pada siang hari. Semoga dongeng anak indonesia ini bermanfaat dan kita bisa mengambil hikmahnya.

Alkisah pada sebuah padang rumput yang sangat luas. Tinggalah disana sekelompok binatang yang dipimpin oleh seekor singa yang sangat kuat. Mereka hidup dengan tenang, hingga pada akhirnya sekelompok burung pemakan bangkai yang dipimpin elang mengusik kehidupan mereka. Suatu saat sang singa sedang menyantap seekor rusa hasil buruannya. Belum habis disantap, tiba-tiba dari ketinggian muncullah sekelompok burung elang pemangsa daging merebut makanan yang sedang disantap sang singa. Sontak si singa marah sekali dan anggota hewan yang lainpun juga direbut makananya yang sedang mereka makan.


Sang singa berkata "Kurang ajar..!!, hai burung, kalian sangat tidak sopan merebut makanan kami, dengan begitu engkau telah memukul genderang perang dengan kami!!" marah sang singa kepada kelompok burung.

Keesokkan harinya, singa telah memerintahkan kepada binatang-binatang di padang rumput itu untuk bersiap-siap menyerang kelompok burung. Kelelawar yang pada saat itu bingung, karena jika ia berada pada posisi burung, maka ia-pun akan diserang oleh sang singa dan hewan lainnya. Maka ia berinisiatif untuk bergabung dengan singa.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

Akhirnya perang tidak bisa dihindari, namun akhirnya singa kalah dan kelelawar berpindah ke kelompok burung. Si singa mengumpulkan semua binatang yang ada dan bersiap untuk menyerang kembali dengan kekuatan besar. Dan akhirnya ketika kelompok burung elang sedang lengah mereka terkejut melihat singa datang dengan kekuatan penuh dan mengobrak-abrik sarang mereka. Lalu mereka terbang dan kabur.

Melihat kelompok burung elang yang kalah, kelelawar-pun kini kembali mendukung kelompok singa. Raja hutan melihat gelagat yang kurang beres pada kelelawar yang selalu berpindah-pindah bertanya kepada kelelawar. "Hai kelelawar, sebenarnya siapa yang engkau dukung, hah? Hardik singa dengan marah kepada kelelawar.

(Dongeng anak dan cerita anak hanya di http://dongenganakindonesia1.blogspot.com)

"Kkk..kami..kami sebenarnya mendukung kelompok engkau, singa", jawab kelelawar yang ketakutan. Singa akhirnya mengetahui bahwa kelelawar hanya mencari aman saja, karena jika ia dianggap mirip burung (karena kelelawar memiliki sayap) pasti akan diserang oleh pasukan singa. Akhirnya singa mengusir kelelawar, dan kelelawar pergi ke kelompok burung. Si burung elang pun sama seperti singa beranggapan bahwa kelelawar pengecut dan tidak punya pendirian, mereka pun di usir oleh kelompok burung. Dan akhirnya singa dan elang berdamai dan kelelawar sangat malu sekali, mereka akhirnya berdiam di goa-goa dan hanya keluar pada malam hari untuk menghindari malu dari singa dan elang serta hewan-hewan lainnya.

Nah hikmah yang bisa diambil dari dongeng anak indonesia kali ini adalah kita harus memiliki pendirian dan tidak boleh bimbang dalam memilih keputusan kita sendiri. Semoga dongeng anak indonesia berikutnya akan menjadikan kita manusia yang selalu memiliki pendirian yang teguh akan keputusan yang kita ambil.

Terima kasih sudah membaca cerita anak di blog dongeng anak Indonesia (http://dongenganakindonesia1.blogspot.com/), semoga bermanfaat bagi anda dan buah hati anda tercinta.

Tuesday, March 20, 2012

Pasang Iklan 300x250 di Blog Dongeng Anak Indonesia

Mau pasang iklan di blog Dongeng Anak Indonesia?, caranya mudah sekali :
1. Email ke : blogindobaru@gmail.com, sertakan kode banner 300x250 anda
2. Kami akan memberikan alamat transfer via BCA untuk pasang iklan anda.
3. Setelah menerima konfirmasi transfer, iklan akan terpasang dalam 1x24 jam
4. Tarif pasang iklan 300x250 = Rp.250.000,-
5. Iklan tidak mengandung SARA

Monday, March 19, 2012

Dongeng Anak Indonesia - Launching Blog Dongeng Anak Indonesia

Dongeng Anak Indonesia - Selamat datang di blog dongeng anak indonesia yang akan membawa putra-puti anda selalu mendapatkan keceriaan dan kegembiraan lewat dongeng-dongeng tentang anak untuk anak-anak tercinta di Indonesia. Blog ini juga akan banyak memberikan certa maupun kisah-kisah seputar dongeng anak indonesia yang pastinya akan sangat bermanfaat untuk tumbuh kembang putra-putri kita.

Sebenarnya banyak sekali cerita atau dongeng anak indonesia yang bisa kita ceritakan kepada anak-anak kita, misalnya saja kisah sikancil yang nakal suka mencuri ketimun, kemudian ada lagi kisah bawang merah dan bawang putih, lalu ada cerita rakyat indonesia yang bisa ditransformasi menjadi dongeng untuk anak, diantaranya kisah anak durhaka malin kundang dan masih banyak lagi lainnya.

Blog ini juga akan terus diupdate dengan kisah atau cerita-cerita anak bahasa inggris, dengan tujuan agar putra-putri kita bisa belajar bahasa inggris sejak dini. Kisah anak bahasa inggris tentunya akan mengadopsi kisah-kisah anak dari luar negeri yang biasa terdengar sehari-hari oleh anak kita, misalnya kisah mickey dan donald, beauty and the beast dan lain-lain.



Kemajuan serta kecanggihan modern masa kini telah sedikit banyak membuat anak-anak menjadi terbiasa dengan teknologi baru, sehingga mereka lebih "faseh" dengan jenis mainan yang kini merambah ke kehidupan mereka, padahal banyak suri tauladan bagi kehidupan mereka kelak yang bisa diperoleh dengan banyak membaca serta mendengar dongeng anak indonesia yang syarat dengan nilai-nilai kebaikan dan kebajikan.

Semoga dengan kehadiran blog dongeng anak indonesia ini akan menambah keceriaan serta wawasan putra-putri kita serta mendorong kita sebagai orang tua untuk aktif dalam memberikan cerita-cerita positif yang memiliki nilai luhur bagi kehidupan anak indonesia kelak.